Dapat Dukungan Warga, Perbaikan Saluran Sungai Bambu Oleh PT. Nagraja Sakti Target Rampung 17 Agustus

Dapat Dukungan Warga, Perbaikan Saluran Sungai Bambu Oleh PT. Nagraja Sakti Target Rampung 17 Agustus 1JAKARTA, kabarSBI.com – Warga Kelurahan Sungai Bambu, Kecamatan Tanjung Priok, Jakarta Utara mengapresiasi program pengelolaan dan pengembangan sistem drainase yang terhubung langsung dengan sungai lintas daerah kabupaten/kota kawasan strategis provinsi.

Subandi, Pengurus RW 09, saat ditemui Sabtu (22/06/04) menyatakan dukungan warga atas adanya perbaikan saluran precast di Jalan Raya Sungai Bambu dalam rangka mengurangi dampak resiko banjir di wilayahnya.

Dapat Dukungan Warga, Perbaikan Saluran Sungai Bambu Oleh PT. Nagraja Sakti Target Rampung 17 Agustus 2“Kami mendukung program pemerintah dan sangat bersyukur, dengan adanya perbaikan gorong-gorong ini. Sebab dengan perbaikan ini akan dapat mengurangi resiko banjir,” ujarnya.

Warga berharap proyek ini dapat diteruskan sampai mencakup seluruh saluran yang ada di Sungai Bambu.

“Kami mengucapkan terimakasih kepada pemerintah. Mudah mudahan dengan adanya perbaikan saluran ini wilayah kami bebas banjir,” ujarnya.

Joni, Pelaksana Lapangan dari PT Nagaraja Sakti sebagai Pelaksana Proyek mengatakan, kegiatan ini ditargetkan rampung pada 17 Agustus 2024.

Menurutnya, pihak perusahaan berupaya memaksimalkan pembangunan ini agar warga sekitar tidak terlalu lama terganggu dengan imbas pelaksanaan kegiatan ini.

(djutari/sutikno)