JAKARTA, kabarSBI.com – Polres Metro Jaksel menggelar operasi gabungan skala besar pada Sabtu (15/7/23) malam. Dalam operasi tersebut, Kepolisian berhasil menindak 45 kendaraan roda dua maupun empat yang parkir liar di kawasan Senopati hingga Gunawarman.
“Dari operasi gabungan ini dengan hasil menindak enam kendaraan yang diderek, menahan 30 SIM dan 9 STNK,” jelas Wakapolres Metro Jakarta Selatan, AKBP Harun dilansir dari Liputan6, Minggu (16/7/23).
Wakapolres mengungkapkan bahwa kegiatan tersebut dilakukan berdasarkan pengaduan masyarakat yang menyatakan sering terjadi kemacetan di kawasan itu. Ia pun mengingatkan personel dalam operasi gabungan itu tetap humanis dan tidak arogan, Jangan arogan, tetap humanis dan tegas, tutupnya.
Kasat Lantas Polres Metro Jakarta Selatan, Kompol Bayu Marfiando menambahkan bahwa sebanyak 124 personel dikerahkan dalam kegiatan itu, mulai dari Pamen Polri, Satresnarkoba, serta Polsek Kebayoran Baru dan Satpol PP hingga Dinas Perhubungan.
“Selanjutnya puluhan kendaraan dikenakan sanksi tilang hingga diderek dibawa ke Polres Metro Jakarta Selatan dan kami akan terus melakukan patroli di wilayah kami,” jelas Kasat Lantas. (simon/red)