Helikopter Polri NBO 105 P1103 Hilang di Perairan Belitung Timur

Helikopter Polri NBO 105 P1103 Hilang di Perairan Belitung Timur 1JAKARTA, kabarSBI.com – Helikopter milik Polri dengan jenis NBO 105 No reg P1103 dinyatakan hilang kontak pada hari Minggu, 27 November 2022.

Karo Penerangan Masyarakat Brigadir Jenderal Polisi Ahmad Ramadhan, S.H., M.H., M.Si pada siaran live rilisnya mengatakan “pada pukul 20.30 WIB 27 November 2022 seorang nelayan menemukan sandaran kursi penumpang di daerah pinggir pantai Manggar belitung”. (28/11/22).

Dengan hasil temuan tersebut Tim SAR TNI-Polri beserta Basarnas dan instansi terkait memfokuskan pencarian di wilayah perairan Manggar Belitung. Hingga pukul 07.58 WIB dilaporkan Tim telah menemukan 1(satu) Jenazah yang diduga Crew Helikopter Polri ujar Karo Penmas pada siaran Live Polri TV.

Saat ini pencarian masih terus dilakukan oleh Tim SAR Pol Airud, Basarnas, TNI-Polri, saat ini Kabaharkam, Kakoprs Polairud, Kakorbinmas dan Dirpolair sedang menuju ke tempat pencarian tersebut, tutup Karo Penerangan Masyarakat Divisi Humas Polri.(simon/red)