JAKARTA, kabarSBI.com – Tersangka kasus dugaan perencanaan pembunuhan, John Refra Kei alias John Kei membantah jika dirinya dengan Agrapinus Rumatora alias Nus Kei memiliki hubungan darah.
“Dia selalu ngomong, oh itu ponakan saya. Itu omong kosong,” kata John Kei di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (19/10/2020).
John Kei pun menegaskan jika Nus Kei bukanlah pamannya, melainkan anak buahnya. Menurut dia, Nus Kei bukan sosok penting dalam hidupnya.
“Saya yang bawa dia dari Ambon ke Jakarta. Saya yang bikin hidup dia,” ucapnya.
Sebagai informasi, Polda Metro Jaya melakukan penyerahan John Kei dan barang bukti akan ke pihak Kejaksaan. Dengan selesainya serahterima ini, ia akan menjalani persidangan.
Sementara berkas perkara kasus penyerangan yang dilakukan kelompok John Kei sudah dinyatakan lengkap atau P21, pada 19 Agustus 2020 lalu.(as/r/hat)