Asep NS : Juni adalah Bulan yang Paling Mengesankan, Telah Lahir Pewaris Tampuk Kepemimpinan Penajournalis.com

Daerah, Sosial598 Dilihat

Asep NS : Juni adalah Bulan yang Paling Mengesankan, Telah Lahir Pewaris Tampuk Kepemimpinan Penajournalis.com 1JATENG, kabarSBI.com – Memiliki buah hati tercinta adalah harapan dari semua pasangan suami istri di belahan dunia, lahir nya seorang anak dari rahim isteri yang Sholehah, adalah anugerah terindah bagi para suami.

Hal tersebut dirasakan oleh Pimpinan Redaksi Penajournalis.com, Asep NS, dibulan Juni 2024 dirinya diberikan anugerah terindah oleh Sang Pencipta Allah SWT Tuhan YME, dengan kado spesial berbarengan dengan hari milad isteri tercinta nya Ny. Nurhidayah NS.

Asep NS : Juni adalah Bulan yang Paling Mengesankan, Telah Lahir Pewaris Tampuk Kepemimpinan Penajournalis.com 2Tepatnya Tanggal 13 Juni 2024 jelang milad Sang Isteri tercinta, di RSGM Ambarawa Jawa Tengah Indonesia, Ny. Nurhidayah NS melahirkan putera pertama dari Asep NS.

Pada saat Diwawancarai melalui sambungan telepon pada hari Sabtu 15 Juni 2024, Asep NS menyampaikan ” Alhamdulillah, puji syukur kehadirat Allah SWT Tuhan YME, yang mana saya sekarang diberikan amanah seorang putra kandung, meskipun melalui berbagai proses perawatan yang setidaknya sempat membuat kepanikan dikarenakan saya baru akan menjadi seorang ayah kandung, atas berkat doa dari seluruh rekan-rekan, mitra kerja, saudara, handai taulan, pada tanggal 13 Juni 2024 anak pertama saya lahir dengan selamat, dan dalam keadaan sehat walafiat, begitupun dengan isteri saya “.

” Di bulan Juni 2024 ini, selain dengan berusia nya 4 tahun PT Penajournalis Lintang Media yang menaungi Media Online Penajournalis dan Lintangpena, juga jelang hari milad nya isteri tercinta, Alhamdulillah anak pertama saya lahir, sebuah kebanggaan, anugerah dan hal yang tidak dapat tergantikan oleh apapun “, ungkap Asep NS.

” Saya ucapkan banyak terima kasih, kepada orang-orang baik, mulai dari rekan-rekan satu media, rekan sejawat, mitra kerja dari berbagai instansi dan institusi, saudara, kerabat dan handai taulan yang telah ikut mendoakan pada saat berangkat ke RSGM Ambarawa, hingga lahir nya anak pertama saya ini, semoga kebaikan doa dari semuanya dibalas oleh Alloh SWT Tuhan YME dengan berbagai rejeki yang berlimpah “,tukas Asep pula.

” Insyaallah semoga saya beserta isteri saya akan menjaga amanah yang diberikan oleh Alloh SWT Tuhan YME sehingga dapat mendidik anak saya dan anak-anak dari isteri saya agar mereka menjadi anak-anak yang Sholeh dan Sholehah, dapat berbakti kepada kedua orang tua, berguna bagi Nusa, Bangsa dan Agama, serta masyarakat dan tetap dalam ajaran Islam sesuai dengan syariat Rasulullah Muhammad SAW “, pungkasnya.

Kelahiran anak pertama dari pimpinan redaksi Asep NS yang Insyaallah akan diberi nama Muhammad Adhyasta Prasaja NS juga menjadi berkah bagi keluarga nya dikarenakan jelang Idul Adha 1445 H/2024 M.

Turut berbahagia :

1.Kel. Besar Mbah Buyut Kakung Ngadiman/Mbah Buyut Jumarni

2.Kel. Besar Bpk. Asrori (Mbah Kakung)/Ibu Sri Lestari Ningsih (Uti)

3.Kel. Besar Alm. Bpk. Nanang Darmawijaya (Abah Guru)/Ibu. Yoyoh Rokayah (Nenek Bandung)

4.Kel. Besar Alm. Abah Latif/Almh. Ema Kanti Majalengka

5.Kel. Besar Almh. Ibu Nani Muhani Majalengka

6.Kel. Besar Alm. Abah Mamat Supriyatna (Abah Mamek) Jakarta

4.Kel. Besar Media Online Penajournalis dan Lintangpena

Mariyo/Khanza