
KUNINGAN, kabar sbi.com – Jalan amblas di Dusun Cibiru, Desa Sukadana, Kecamatan Cibeureum. kabupaten Kuningan, pada Rabu, 13 Januari 2021. Jalan tersebut merupakan jalan penghubung antar desa dan kabupaten Kuningan – Cirebon amblas akibat diguyur hujan dengan volume kerusakan ukuran : P = 20 m, L =2 m, dan tinggi sekitar 1 meter. Kerusakan jalan tersebut telah diperbaiki warga bersama petugas.

Pantauan situs berita ini dilapangkan, Minggu, 17 Januari 2021 kerusakan jalan tersebut dapat dilalui warga dan pengguna jalan. Perbaikan “alakadarnya” menggunakan urugan batu pasir dan tanggul karung dari sumbamgan warga. Sayangnya tidak dilanjutkan pengerasan, perapihan maupun pengaspalan oleh Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kabupaten Kuningan. (r/as)