Kebumen, kabarSBI – Dokter Faiz Alaudien Reza Mardhika, Anggota DPRD Provinsi Jawa Tengah yang juga menjabat Ketua DPD Partai Nasdem Kabupaten Kebumen, menyampaikan kebanggaannya atas pencapaian Partai Nasdem dalam Pemilu 2024.
“Pada pemilu tersebut, Partai Nasdem berhasil menjadi partai terbesar ketiga di Kebumen dan untuk pertama kalinya memegang posisi pimpinan DPRD di kabupaten tersebut. Kami mengapresiasi kerja keras seluruh kader yang berhasil membawa partai meraih hasil gemilang, terutama di wilayah yang meliputi Kebumen, Banjarnegara, dan Purbalingga,” ujarnya, Minggu (17/11/2024).
Sebagai Ketua Nasdem Kebumen, Reza berharap kader partainya, Lilis Nuryani, yang maju sebagai calon bupati, dapat terpilih dalam Pilkada 2024. Jika terwujud, Lilis akan menjadi satu-satunya kader Nasdem yang menjabat sebagai bupati di antara 35 kabupaten/kota di Jawa Tengah, menciptakan sejarah baru bagi partai di provinsi tersebut.
“Terkait isu politik dinasti, kita menyerahkan sepenuhnya penilaian kepada masyarakat. Sistem politik di Indonesia berlangsung secara demokratis, dan kritik masyarakat akan dijawab melalui kinerja politikus Nasdem,” ujarnya.
Ia juga mengingatkan agar Pilkada 2024 di Kebumen berjalan dengan suasana riang dan bebas intimidasi, tanpa membawa isu SARA atau gender, serta menghindari kampanye negatif.
Reza juga berpesan kepada pendukung pasangan Lilis-Zaeni untuk menjaga semangat, merapatkan barisan, dan melindungi suara hingga hari pemungutan suara pada 27 November 2024.
“Kami mendorong masyarakat melawan segala bentuk politisasi bantuan sosial, KIS, serta melaporkan ketidaknetralan ASN atau kepala desa jika ditemukan. Dengan demokrasi yang adil, pasangan Lilis-Zaeni kiranya dapat memenangkan Pilkada Kebumen 2024,” harapnya.
Reporter: Evie